TFR

View Original

Penghargaan karya seni rupa Seventh BaCAA

Pendaftaran Bandung Contemporary Art Award #7 (Seventh BaCAA) telah dibuka. Sejak diluncurkan pada 2010, BaCAA telah menjadi stimulus dan berkembang sebagai barometer karir para perupa kontemporer Indonesia.

Ajang penganugerahan ini dikelola oleh Artsociates bersama Lawangwangi Creative Space. Seventh BaCAA menawarkan kesempatan untuk mempromosikan karya-karya tersebut dan lebih lanjut lagi memajukan keterlibatannya dalam dunia seni regional maupun  internasional.

Meninjau tulisan Ganjar Gumilar dalam BaCAA #6, “Medium Konvensional Kontemporer”, kini terminologi kontemporer dalam sejarah seni mengarah pada pemampatan ruang-waktu atau sebuah peleburan yang dimungkinkan oleh jejaring komunikasi digital; mengembalikan seni rupa kontemporer pada definisi ke-sementara-annya sebagai segala bentuk seni yang dihasilkan saat ini. Seni rupa kontemporer tidak lagi dicari parameter estetiknya untuk menginklusi ataupun mengeksklusi karya seni yang ada.

BaCAA menerima karya yang diajukan para perupa Indonesia berusia di bawah 40 tahun. Pendaftaran dibuka hingga 17 Juni 2022. Panel juri dalam Seventh BaCAA adalah para profesional di bidangnya, FX Harsono (perupa, Indonesia), Tom Tandio (direktur Art Fair, Indonesia), Aaron Seto (direktur Museum MACAN, Indonesia), Evelyn Halim (kolektor, Indonesia), dan Wiyu Wahono (kolektor, Indonesia).

Para seniman yang memenuhi syarat adalah seniman berbakat yang telah menampilkan karya-karyanya di galeri seni mapan, ruang seni publik, atau ruang-ruang seni lainnya. Seventh BaCAA mengharapkan portofolio dan agenda tahunan yang terdefinisi dengan baik dari para pesertanya. 

Karya-karya yang akan diterima adalah karya yang diproduksi antara 2020 hingga 2022. Tak hanya karya dengan bentuk konvensional seperti lukisan atau patung, Seventh BaCAA menerima berbagai bentuk karya seperti karya digital dengan mekanisme NFT. Tidak ada tema spesifik yang dijadikan acuan dalam BaCAA.

Seluruh karya yang terkumpul akan melalui proses seleksi hingga akhirnya 15 karya finalis akan dipamerkan di Lawangwangi Creative Space pada Agustus 2022 bersamaan dengan malam penganugerahan Seventh BaCAA. Dari 15 karya yang ditampilkan, 3 karya terbaik akan dianugerahi hadiah berupa uang tunai sebesar Rp100.000.000,-, residensi seni di Intermondes, la Rochelle, Perancis, dan art trip ke pusat seni rupa internasional.

ArtSociates adalah perusahaan manajemen seni dan seniman yang didirikan pada 2007 oleh Andonowati sebagai bagian dari Yayasan AB. Tujuan utamanya adalah untuk mempromosikan seniman Indonesia ke khalayak yang lebih luas, dalam lingkup nasional maupun internasional.

Tanggal penting Seventh BaCAA

11 Maret - 17 Juni                 

Pembukaan registrasi seniman melalui www.bacaa.id

1 Juli-5 Juli

Pengumuman 30 seniman terpilih

19 Juli-21 Juli

Penjurian semi finalis ke finalis

23 Juli-25 Juli

Pengumuman 15 seniman terpilih

12 Agustus-18 September

Malam penghargaan dan pameran