TFR

View Original

“KKN di Desa Penari” tembus 10 juta penonton, rekor baru film terlaris Indonesia!

Film horor “KKN di Desa Penari” besutan Awi Suryadi, pada Minggu (8/1) kemarin baru saja umumkan capaian terbaru dengan menembus rekor jumlah penonton terbanyak yang mencapai jumlah 10 juta. 

Kabar baik itu disampaikan oleh rumah produksi yang menggarapnya. “10.000.000++ orang sudah bertemu Badarawuhi!” tulis rumah produksi MD Pictures lewat akun Instagram resminya. (8/1)

Tidak hanya itu, ternyata pencapaian tersebut menandakan rekor terbaru film terlaris di Indonesia.

Pasalnya, posisi itu sebelumnya ditempati oleh film Indonesia karya Anggi Umbara, “Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1” (2016)dengan 6.858.616 penonton, menurut data filmindonesia.or.id. 

Alhasil, atas pencapaian itu MD lanjut menulis, “Terima kasih atas dukungan dan apresiasinya untuk KKN di Desa Penari sehingga film ini menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.”

Gabungan “KKN di Desa Penari” dua versi

Sebagai informasi, jumlah penonton yang dipublikasikan rumah produksi milik Manoj Punjabi itu ialah akumulasi dari versi biasa dan uncut “KKN di Desa Penari” yang ditayangkan sejak tahun lalu

Versi pertamanya tayang perdana pada 30 April 2022 dan setelah turun layar, pada 15 Juli 2022, film “KKN di Desa Penari” pun diumumkan menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Menurut data yang dikumpulkan filmindonesia.or.id tersebut, film panjang yang mengadaptasi thread Twitter viral akun SimpleMan itu berhasil menjual 9.233.847 tiket selama tayang. 

Betapa tidak, ternyata jumlahnya melebihi “Pengabdi Setan 2: Communion” besutan Joko Anwar yang meraih 6,39 juta penonton di bioskop.

Sedangkan, ragam kedua yang bertajuk “KKN di Desa Penari: Luwih Dono Luwih Medeni”.

Film “KKN di Desa Penari” versi berbeda itu tayang sejak Desember 2022 hingga hari ini. Ia diklaim memiliki, “lebih dari 40 menit adegan baru,” dibanding versi sebelumnya. 

Kabar ini lantas menambahkan sederet pencapaian terbaru sinema tanah air dalam setahun ke belakang. 

Pasalnya, pada September lalu untuk pertama kalinya jumlah penonton film lokal di bioskop Indonesia berhasil melampaui film asing. Perhitungan itu bersumber dari data filmindonesia.or.id yang mendata film Indonesia sejak 2007 hingga hari ini.