TFR

View Original

Daft Punk luncurkan unreleased song “Infinity Repeating” di Centre Pompidou, Paris

Duo musisi elektronik Daft Punk segera meluncurkan lagu yang belum pernah dirilisnya (unreleased song), “Infinity Repeating”, di Centre Pompidou, Paris, Prancis.

Melansir NME (9/5), kabar tentang acara peluncuran akan berlangsung pada Kamis (11/5) tersebut, diberitakan Daft Punk pada Selasa (9/5) kemarin.

Rupanya, menurut laporan NME, “Infinity Repeating” akan menjadi salah satu track yang difitur dalam album peringatan 10 tahun “Random Access Memories”.

Album itu akan menjadi rilisan keempat sekaligus terakhir dari duo yang berpisah sejak 2021 tersebut.

Baca juga: Thomas Bangalter dari Daft Punk perdana tampilkan wajahnya dalam album solo

Acara perilisan “Infinity Repeating” di Centre Pompidou

Mengutip situs resmi Centre Pompidou, perhelatan spesial dari Daft Punk pada Kamis (11/5) ini akan berlangsung dalam waktu singkat, mulai 18.30 hingga 18.45 waktu setempat.

Museum tersebut pun telah merancang tiga pengalaman unik untuk penggemar yang hendak menikmati unreleased song dari Daft Punk tersebut.

Pertama, akan ada pengalaman mendengarkan dengan kualitas sangat tinggi, diiringi sound system dengan lebih dari 30 alat pengeras suara.

Selanjutnya, ada pula pengalaman sinematik, di mana para pengunjung akan menyaksikan penyiaran cuplikan video yang ditemani lagu tersebut.

Terakhir, Centre Pompidou menyediakan, “pengalaman kolektif” bagi pengunjung dengan menyediakan layar berukuran besar di Centre Pompidou Forum , yang memutarkan video dan musik. 

Rilisan spesial 10 tahun “Random Access Memories”

Februari lalu, duo yang beranggotakan Thomas Bangalter dan Guy-Manuel de Homem-Christo ini, perdana mengumumkan edisi spesial dari album pemenang Grammy, “Random Access Memories”.

Pengumuman itu ditandai dengan peluncuran track pertama album yakni lagu “The Writing Of Fragments Of Time”.

Kemudian, pada April tahun ini, Daft Punk merilis potongan dari versi studio “Give Life Back To Music”.

Lebih lanjut, pada perilisan di museum Paris tengah pekan ini, Daft Punk turut menghadirkan Julian Casablancas, vokalis band The Strokes yang menjadi kolaboratornya dalam sejumlah lagu.

Casablancas disinyalir akan hadir dalam lagu “Random Access Memories” dan “Instant Crush”.

Adapun album tersebut, akan dirilis dan siap dinikmati para penggemar Daft Punk pada 12 Mei 2023.