Microsoft Teams luncurkan tampilan bahasa isyarat untuk bantu penyandang disabilitas
Platform konferensi video milik Microsoft, Microsoft Teams, kini memiliki fitur baru yakni tampilan bahasa isyarat yang bisa diaktifkan pengguna penyandang disabilitas dan juga teman-teman tuli.
Kehadiran fitur tersebut memungkinkan mereka menyimak meeting yang tengah berlangsung.
Microsoft mengatakan, pengguna Teams dapat mengaktifkan fitur ini untuk seluruh meeting atau dalam basis meeting-by-meeting, khususnya bagi pengguna yang mengidap gangguan pendengaran. Juru bahasa isyarat dapat dipilih sebelum memulai rapat apabila mereka ada di dalam perusahaan.
Sementara itu, juru bahasa eksternal hanya dapat dipilih dalam rapat menggunakan tab Aksesibilitas yang terdapat pada pengaturan aplikasi.
Sayangnya, meski fitur ini ada, Microsoft tidak menyediakan juru bahasa isyarat untuk meeting di Teams.
Melansir The Verge (18/11), pengguna dapat memilih hingga dua video bahasa isyarat untuk ditampilkan di bagian tengah, sambil tetap memasang pin pada peserta lainnya. Nantinya, aplikasi akan secara otomatis memberikan tampilan dengan rasio yang telah ditetapkan.
Layar akan bergeser ketika ada yang membagikan presentasi di layar, tetapi pengguna tetap bisa membedakannya dengan peserta lain dan mempertahankan ukuran untuk tampilan bahasa isyarat.
Lebih dari itu, tampilan bahasa isyarat tersebut bersifat pribadi bagi pengguna, artinya peserta lain tidak bisa melihat ataupun khawatir terganggu dengan tampilan Teams-nya.
Dalam waktu bersamaan, Microsoft juga mengumumkan peluncuran panel preferensi Aksesibilitas baru untuk Teams. Panel tersebut memungkinkan pengguna mendapat akses mudah saat menelepon untuk melakukan perubahan seperti menyalakan tampilan default bahasa isyarat.
Tampilan bahasa isyarat dan teks langsung bisa dengan cepat diaktifkan atau dinonaktifkan di dalam panel. Namun, kedua fitur baru ini tengah dalam tahap pratinjau publik yang secara personal bisa dinyalakan apabila perusahaan yang menggunakan Teams telah mengaktifkannya.
Akan tetapi, pengguna masih perlu bersabar karena Microsoft mengatakan kedua fitur itu akan diluncurkan di Teams desktop serta situs klien untuk pelanggan komersial dan GCC beberapa minggu lagi.