TFR

View Original

“Everything Everywhere All At Once” jual mainan resmi Pet Rock

Perusahaan hiburan A24 mengumumkan bahwa mereka akan menjual mainan bernama Pet Rock dari film “Everything Everywhere All At Once”.

Penggemar film tersebut bisa mendapatkan mainan Pet Rock di situs resmi A24. Nantinya, mereka akan mendapatkan sebuah batu dengan mata besar yang diletakkan di atas sarang kertas.

Mainan batu tersebut juga dilengkapi dengan pamflet berisikan cara merawatnya. Dalam situs A24, dijelaskan pula bahwa ukuran batu yang didapat ketika membeli Pet Rock akan berbeda-beda.

Adapun mainan resmi film populer itu dibanderol seharga $35 atau sekitar Rp524.000 satuannya. Namun, bagi penggemar yang melakukan pemesanan sekarang, maka pesanannya akan dikirim secara bersamaan pada 10 Februari.

Dikutip dari Collider, pada packaging mainan, terdapat logo yang menyebutkan bahwa batu yang dijual A24 telah disetujui oleh kreator batu orisinalnya, yakni Gary Dahl.

Terdapat pula tagline “Oh good. You’re Here Too” dan “The greatest pet in any universe”. Untuk diketahui, Pet Rock merupakan satu dari banyaknya itemEverything Everywhere All At Once” yang ditawarkan A24.

Benda lainnya yang bisa diperoleh meliputi Hot Dog Finger Gloves, Googly Eyes, dan Auditor of the Month Trophy Candle.

Baca juga: Michelle Yeoh raih TIFF Share Her Journey Groundbreaker Award

Tentang  “Everything Everywhere All At Once

Everything Everywhere All At Once” sendiri merupakan film yang ditulis dan disutradarai oleh duo Daniel, yaitu Daniel Kwan dan Daniel Sheinert. Film itu berhasil menjadi sorotan ketika dirilis di bioskop pada Maret 2022 lalu.

Dibintangi oleh Michelle Yeoh, “Everything Everywhere All At Once” menceritakan kisah imigran Tiongkok paruh baya yang menemukan bahwa ia merupakan satu-satunya yang bisa menyelamatkan multiverse.

Film tersebut berhasil memperoleh pendapatan kotor $104 juta atau sekitar Rp1,5 triliun dari penayangan layar lebar. 

Everything Everywhere All At Once” juga mendapatkan 11 nominasi Academy Awards tahun ini, termasuk Best Picture, Best Original Screenplay, Best Achievement in Directing, dan Best Performance by an Actress in Leading Role untuk Michelle Yeoh.

Ke Huy Quan, Jamie Lee Curtis, dan Stephanie Hsu juga memperoleh nominasi Academy Award berkat perannya di film tersebut.