Chris Rock akan jadi komedian pertama yang tampil langsung di acara Netflix
Chris Rock akan menjadi komedian pertama yang tampil pada siaran langsung spesial yang diselenggarakan Netflix. Rupanya, hal ini pun sebagai uji coba Netflix akan teknologi live streaming-nya.
Hingga kini, belum ada detail lebih lanjut yang dibeberkan perusahaan layanan streaming Amerika tersebut. Namun, siaran langsung itu diprediksi akan tayang secara global pada awal 2023 mendatang.
Rock sebelumnya sudah pernah berkolaborasi dengan Netflix melalui acara komedi spesial, “Tamborine”, pada tahun 2018. Bahkan, dirinya pernah muncul di festival komedi Netflix bertajuk “Netflix Is a Joke” pada awal tahun 2022 bersama Dave Chappelle.
“Chris Rock merupakan salah satu komedian paling ikonis dan penting dari generasi kita,” ujar vice president of stand-up and comedy format Netflix, Robbie Praw, dikutip dari Variety (14/11).
“Kami senang seluruh dunia bisa segera melihat komedi Chris Rock secara langsung dan menjadi bagian dari sejarah Netflix. Ini akan menjadi momen yang tidak bisa dilupakan dan kami sangat terhormat Chris bisa menjadi bagian dari acara ini,” ungkapnya lagi.
Lebih lanjut, acara ini akan menjadi stand-up spesial ketujuh Rock setelah meluncurkan lima penampilan spesial bersama HBO, di antaranya “Bigger & Blacker” dan “Bring the Pain”.
Sementara itu, acara ini akan menjadi pembuka untuk berbagai program siaran langsung Netflix lainnya.
Platform streaming raksasa tersebut sebelumnya memang ingin menyajikan siaran langsung untuk sejumlah konten tanpa naskah, seperti memberikan kesempatan bagi para penggemar untuk memilih secara langsung nominasi di sebuah ajang penghargaan dan lain sebagainya.
Di samping itu, Rock sendiri saat ini sedang menjalani tur dunia bertajuk “Ego Death” yang telah berlangsung selama beberapa bulan belakangan ini.
Dalam salah satu penampilannya di London, ia sempat membeberkan akan membagikan pengalamannya di Oscar ketika ditampar oleh Will Smith beberapa waktu lalu lewat sebuah acara Netflix.
“Orang-orang ingin saya membicarakan omong kosong tersebut, saya tidak akan membicarakannya sekarang, tapi nanti di Netflix,” ujar Rock, melansir Deadline (10/11).