“The King’s Affection” jadi drakor pertama yang menang International Emmy Awards
Drama Korea (drakor) “The King’s Affection” berhasil membawa pulang penghargaan dari ajang International Emmy Awards ke-50. Serial itu jadi drakor pertama yang memenangkan piala tersebut.
Dalam cara yang dibuka di New York Senin (21/11) waktu setempat, drakor tersebut memenangkan penghargaan Best Telenovela, mengalahkan nominasi lainnya dari berbagai negara, seperti “Nos Tempos do Imperador” dari Brasil, “Two Lives” dari Spanyol, dan “You Are My Hero” dari Tiongkok.
Pasalnya, “The King’s Affection” merupakan serial yang dibintangi oleh Park Eun Bin dan Rowoon SF9.
Drakor tersebut berlatar belakang di era Dinasti Joseon, di mana ketika ada pasangan yang melahirkan anak kembar, maka hal tersebut dianggap sebagai pertanda buruk.
Alhasil, saat Permaisuri Putri Mahkota melahirkan sepasang anak kembar, anak perempuannya dibuang. Akan tetapi, sang putri yang dibuang tersebut kembali lagi ke istana ketika sudah besar sebagai seorang laki-laki untuk menjadi Pangeran Mahkota setelah kematian kakak laki-laki kembarannya.
Melansir Soompi (22/11), drama tersebut juga menuai banyak pujian karena emosi mendalam yang dibawakannya dan dapat dirasakan oleh seluruh penonton dari berbagai belahan dunia.
Para pemain yang membintanginya turut mencuri perhatian dan memenangkan sejumlah penghargaan, seperti International Competition Award di 17th Seoul Drama Awards dan Best Actor Award di 49th Korea Broadcasting Awards.
Head of KBS Drama Center, Lee Geon-joon memberi komentar terkait prestasi yang diraih drama itu.
“Saya sangat senang “The King’s Affection” menjadi drama pertama yang memenangkan International Emmy, dan ini merupakan suatu kebanggan untuk menunjukkan potensi drama Korea agar bisa mendapatkan pengakuan,” ujarnya antusias.