Adaptasi drama panggung manga “Chainsaw Man” hadir September 2023
Sebuah situs dibuka pada Kamis (28/12) lalu untuk mengumumkan kabar baik bahwa bakalan ada adaptasi drama panggung dari manga “Chainsaw Man” karya Tatsuki Fujimoto tahun ini.
Melansir Anime News Network (29/12), bertajuk “CHAINSAW MAN THE STAGE”, drama panggung tersebut akan berlangsung mulai September sampai Oktober 2023 di Tokyo dan Kyoto, Jepang.
Lantas, Fumiya Matsuzaki akan menjadi sutradara dan penulis naskah acara tersebut. Sementara itu, detail tanggal dan cast yang akan membintangi drama panggungnya akan segera diumumkan.
Fumiya sendiri pernah menyutradarai dan menulis naskah untuk drama panggung “given”, “Banana Fish”, “Mobile Suit Gundam 00 Hakai ni Yoru Kakusei Re: (in)novation”, dan “MANKAI STAGE A3!”.
Seperti yang dikutip dari Crunchyroll (29/12), sebelumnya, Fujimoto yang juga menggarap “Fire Punch”, meluncurkan manga “Chainsaw Man” di majalah “Weekly Shonen Jump” pada Desember 2018.
Bagian pertama manga tersebut, arc “Kōan (Public Safety)”, berakhir pada Desember 2020 lalu.
Sedangkan bagian kedua manga tersebut yang berjudul “Gakkō-hen (School Arc)” terbit perdana di layanan “Shonen Jump+” milik Shueisha pada pertengahan tahun lalu, 13 Juli 2022.
Di samping itu, adaptasi anime manga “Chainsaw Man” tayang pertama kali di TV Tokyo dan lima saluran televisi lainnya, serta Amazon Prime Video pada 11 Oktober 2022.
Kemudian, anime ke-12 dan episode terakhirnya baru ditayangkan pada 28 Desember lalu.
“Chainsaw Man” sendiri berkisah tentang seorang anak laki-laki remaja bernama Denji dan seorang Chainsaw Devil bernama Pochita. Denji harus berjuang melunasi utang yang ditinggalkan sang ayah dengan bekerja untuk Pochita.
Kabar baiknya, meski drama panggungnya baru direncanakan di Jepang, untuk animenya Crunchyroll menyediakan layanan streaming manga ini di lebih dari 200 negara di dunia.