Perdana ke Indonesia, KAWS dipamerkan di kawasan Candi Prambanan

Melanjutkan tur pameran serta perjalanannya ke seluruh dunia, seniman Amerika Serikat (AS) Kaws kini hadir di Indonesia dengan membawa patung monumentalnya.

Untuk proyek KAWS: HOLIDAY yang kesepuluh ini, seniman di balik Kaws, Brian Donnelly, memilih Indonesia dan akan memamerkan karyanya di area Candi Prambanan, Yogyakarta.

Sedikit kilas balik, diperkenalkan sejak 2018, tur pameran KAWS: HOLIDAY yang diselenggarakan oleh AllRightsReserved ini dimulai dari Seoul, Korea Selatan.

Lalu, pameran berlanjut dan berkeliling ke ke Taipei, Hong Kong, Tokyo, Bristol, Singapura, Gunung Changbai, Melbourne, dan bahkan juga diluncurkan ke stratosfer.

Selaras dengan antusias tinggi netizen Indonesia saat Kaws mengumumkan lokasi selanjutnya, pamerannya selalu dipenuhi sambutan yang hangat di negara mana pun.

Pertama kali ditampilkan di Situs Warisan Dunia UNESCO

Hal yang menarik dan berbeda dari proyek KAWS: HOLIDAY INDONESIA adalah lokasi tempat patung monumental baru berwarna pink itu berbaring dan dipamerkan.

Pasalnya, KAWS bawa patungnya ke Kompleks Candi Prambanan yang jadi kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia dan merupakan salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO.

Bekerja sama dengan AllRightsReserved dan didukung mitra lokal AKG Entertainment, pameran unik ini memberi kesempatan pengunjung merasakan perpaduan arsitektur kuno dengan seni kontemporer.

Berdasarkan rilis yang TFR terima, untuk pertama kalinya dalam tur enam tahun KAWS:HOLIDAY, sang seniman akan memperkenalkan kembali patung “ACCOMPLICE”.

Karya yang pertama kali muncul dalam bentuk figur vinil dan diperkenalkan pada 2002 ini pun akan menjadi karya seni pertama KAWS yang ditampilkan di Situs Warisan Dunia UNESCO. 

Baca juga: Mengenal pengertian seni rupa tiga dimensi, perkembangan, jenis, dan mediumnya

Patung di Candi Prambanan jadi karya terbesar KAWS

Sekilas tentang lokasi pameran yang dibangun pada abad ke-9, Kompleks Candi Prambanan sudah ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada 1991 silam.

Didedikasikan untuk dewa-dewa Hindu, candi-candi ini dihiasi dengan pahatan relief batu yang menggambarkan ilmu spiritual, pahlawan, dan hewan. 

Di samping itu, situs warisan dunia UNESCO ini dikenal dengan arsitekturnya yang tinggi dan runcing, dengan puncak candi utama mencapai ketinggian 47 meter. 

Menariknya, karya seni KAWS yang tak kalah mega dengan panjang 45 meter ini akan menjadi patung terbesar yang pernah dibuat oleh sang seniman hingga saat ini.

“KAWS: HOLIDAY” INDONESIA pun mengundang penggemarnya dari seluruh dunia untuk ikut dalam perjalanan ini, menyatu dengan tempat kelahiran peradaban Jawa, hingga menjelajahi Yogyakarta.

Jika tertarik, pameran ini akan berlangsung sejak 19 sampai 31 Agustus 2023 di Kompleks Taman Wisata Candi Prambanan dan pengunjung hanya perlu membayar biaya masuk lokasi candi.

Sehari sebelumnya, KAWS akan datang langsung dan melakukan kunjungan pertamanya ke Indonesia untuk menghadiri hari pembukaan pamerannya pada 18 Agustus 2023.

Nah, untuk informasi terbarunya, TFR People dapat merujuk ke akun Instagram resmi AllRightsReserved.

Sekilas tentang sang seniman, KAWS

Brian Donnelly alias KAWS berinteraksi dengan pengunjung di berbagai museum dan galeri tempat ia mengadakan pameran secara berkala. 

Karyanya yang produktif melintasi dunia seni dan desain yang meliputi lukisan, mural, desain grafis dan produk, serta patung berskala besar. 

Selama dua dekade terakhir, lewat karyanya, KAWS secara konsisten menunjukkan keterampilan artistiknya, serta memperlihatkan underlying wit, irreverence, dan affection terhadap masa kini.