Pameran ilustrasi buku anak Jepang digelar di Bandung

The Japan Foundation, Jakarta bersama Yayasan Cita Cerita Anak dan Chihiro Art Museum menggelar pameran ilustrasi buku anak Jepang (ehon) pada 26 Juli-13 Agustus di Galeri Pusat Kebudayaan, Bandung.

Inisiatif bertajuk “Ehon: Jelajah Cerita dan Seni Buku Anak Jepang” ini hadir sebagai salah satu mengajarkan apresiasi terhadap karya seni kepada anak-anak.

Maka dari itu, pameran ini juga dilengkapi dengan beragam aktivitas edukatif khusus anak, mulai dari pembacaan cerita, baca nyaring, pertunjukan berdasarkan cerita dalam buku, hingga lokakarya membuat zine.

Sebelumnya, pameran ilustrasi buku anak Jepang ini pernah digelar di Bandung pada 2019 dan Jakarta pada Februari lalu.

Total akan ada 30 karya ilustrasi dari 10 ilustrator yang dimuat dalam 12 buku cerita bergambar anak Jepang yang akan dipamerkan di sini.

Beberapa karya yang dimaksud ialah ilustrasi buatan Iwasaki Chihiro di buku “Totto Chan: The Little Girl at the Window” karya Kuroyanagi Tetsuko, “My Dress” oleh Nishimaki Kayako, hingga “Welcome to My Forest” oleh Murakami Yasunari.

Baca juga: Japanese Film Festival Online 2024 siap diselenggarakan!

Hadirkan pameran grafis lainnya

Selain “Ehon: Jelajah Cerita dan Seni Buku Anak Jepang”, The Japan Foundation, Jakarta juga menggelar pameran lain bertajuk “Variation and Autonomy: The Prints of Contemporary Japanese Painters”.

Pameran ini turut digelar di Galeri Pusat Kebudayaan, Bandung dan menghadirkan 42 karya grafis yang dibuat oleh para pelukis kontemporer Jepang pada 1970-an.

Sebagai informasi Chihiro Art Museum merupakan museum seni pertama di dunia yang didedikasikan untuk buku bergambar (ehon) dan telah mengumpulkan, memamerkan, dan meneliti ilustrasi asli dari buku bergambar.

Museum ini juga mengangkat materi sejarah yang terkait dengan buku bergambar untuk generasi berikutnya.

Sementara itu, Yayasan Cita Cerita Anak atau TaCita ialah yayasan independen yang merayakan semua bentuk cerita anak, khususnya di bidang perbukuan.

Jika tertarik menelusuri lebih dalam terkait ilustrasi buku anak Jepang, kamu bisa langsung menghadiri pameran ini! 

Pameran “Ehon: Jelajah Cerita dan Seni Buku Anak Jepang” dibuka secara gratis untuk publik, hanya dengan melakukan registrasi.