Film live-action “Your Name” tunjuk sutradara baru, setelah ditinggalkan Lee Isaac Chung

Film live action adaptasi anime “Your Name” atau “Kimi no Na Wa” oleh Hollywood akhirnya telah memiliki sutradara baru dan mengumumkannya ke publik. Melansir Crunchyroll (31/10), sosok tersebut adalah Carlos López Estrada, sutradara film animasi Disney “Raya and the Last Dragon” (2021).

Dengan begitu, sutradara baru itu pun resmi menggantikan Lee Isaac Chung yang dikenal atas karya hit-nya "Minari" (2020). Pasalnya, Chung hengkang dari proyek “Your Name” pada Juli tahun ini. 

Menurut Deadline (20/7), Chung keluar dari proyek film ini lantaran jadwal yang tidak sesuai.

Sedikit kilas balik, Lee Isaac Chung pertama dipilih distributor film Bad Robot milik J.J Abram, Paramount Pictures, dan Toho, yang menggarap “Your Name" versi Barat, pada September 2020 silam. 

Namun, Chung bukanlah sutradara yang pertama dipilih untuk menggarap adaptasi Hollywood dari anime buatan Makoto Shinkai itu. Kehadiran Chung juga menjadi pengganti sutradara “500 Days of Summer”, Marc Webb, yang memutuskan keluar dari proyek pada 2019 lalu.

Rupanya, JJ Abram ialah penggemar garis keras “Kimi no Na Wa” yang tayang di penghujung 2016 itu. Tak lama dari menonton anime itu, Abram langsung mengajukan proyek adaptasi berbentuk live-action.

Menurut sumber yang sama, “Kimi no Na Wa” versi Hollywood akan memiliki latar cerita yang berbeda. 

Mengambil sudut pandang barat, sosok Taki akan berubah menjadi pemuda asal Chicago, Amerika Serikat, dan Mitsuha menjadi seorang gadis penduduk asli Amerika yang tinggal di daerah rural.

Lantas, dengan kondisi tersebut, belum diketahui kapan “Your Name” akan rilis dan bisa disaksikan.