Simak 7 film superhero terbaik yang wajib ditonton!

Belum lama ini, berita tentang Christopher Nolan sudah tidak lagi ingin menyutradarai film superhero menarik perhatian. Padahal, film superhero garapan Nolan justru masih menjadi film dengan rating tertinggi.

Sementara, film “The Flash (2023) garapan DC malah disebut sebagai film ‘gagal’, bahkan hanya mendapatkan pendapatan yang lebih rendah dibandingkan film ‘gagal’ DC lainnya, “Green Lantern” (2011).

Lalu, seperti apa film superhero sukses yang meraih rating dan box office tinggi? Berikut daftarnya untuk kamu!

Baca Juga: Ada “Pac-Man”, ini 7 film adaptasi dari gim populer yang lagi dikembangkan

1. “The Dark Knight” (2008) | IMDb 9/10

Salah satu film dari trilogi Batman yang dibuat oleh Christopher Nolan, “The Dark Knight” yang rilis pada 2008 masih menduduki peringkat tertinggi comic book movies atau film superhero yang diadaptasi dari komik.

The Dark Knight” menjadi film superhero ikonik besutan DC yang memperlihatkan perjuangan Bruce Wayne (Batman) yang diperankan oleh Christian Bale melawan kejahatan di Kota Gotham.

Selain film ini dibuat sangat apik dengan racikan khas Christopher Nolan, penjahat utama di film ini, yaitu The Joker yang diperankan oleh mendiang Heath Ledger juga menjadi salah satu penjahat terbaik hingga saat ini.

Film ini juga menampilkan beberapa A-list aktor seperti Anne Hathaway sebagai Catwoman, Cillian Murphy sebagai Scarecrow, Morgan Freeman sebagai Lucius Fox, Gary Oldman sebagai James Gordon, dan Michael Caine sebagai Alfred Pennyworth.

2. “Avengers: Endgame” (2019) | IMDb 8.4/10

Film penutup cerita The Avengers di MCU ini meninggalkan pengalaman yang tak terlupakan untuk para penggemar film Marvel.

Plot utama yang menampilkan perjuangan The Avengers melawan Thanos ini menyatukan seluruh karakter MCU mulai dari Iron Man, Captain America, Spider-Man, hingga karakter dari “The Guardians of Galaxy”.

Kesuksesan “Avengers: Endgame” bahkan berhasil membuat film ini meraih box office hingga $2.798 miliar (atau sekitar Rp42 triliun).

Angka tersebut menjadikan film “Avengers: Endgame” sebagai film Marvel dengan penghasilan tertinggi sepanjang sejarah, disusul dengan film pendahulunya “Avengers: Infinity War” yang meraih box office $2 miliar (atau sekitar Rp30 triliun).

3. “Spider-Man: No Way Home” (2021) | IMDb 8.2/10

Spider-Man menjadi salah satu karakter yang menarik perhatian di perfilman Marvel. Selain karena pemainnya sudah berkali-kali diganti, Spider-Man MCU kini menjadi bagian dari The Avengers.

Hal yang membuat film “Spider-Man: No Way Home” menarik yaitu kehadiran kameo dari pemeran Spider-Man terdahulu, yaitu Tobey Maguire dan Andrew Garfield.

Tak hanya itu, film yang mengangkat tema multiverse ini juga membawa penjahat ikonik dari film Spider-Man terdahulu seperti Green Goblin yang diperankan oleh Willem Dafoe dan Doctor Octopus yang diperankan Alfred Molina.

4. “Batman Begins” (2005) | IMDb 8.2/10

Selain “The Dark Knight”, “Batman Begins” karya Christopher Nolan juga termasuk ke dalam daftar cbm terbaik versi IMDb.

Sebagai pembuka dari film trilogi Batman karya Christopher Nolan, film ini bercerita tentang origin story Bruce Wayne yang kehilangan orang tuanya dan memutuskan mempelajari seni bela diri untuk melawan kejahatan.

Di sini juga diceritakan bagaimana Bruce Wayne akhirnya berubah menjadi Batman dan memberantas kejahatan di Kota Gotham.

5. “Logan” (2017) | IMDb 8.1/10

Film X-Men selalu punya caranya sendiri untuk menceritakan masing-masing karakternya, seperti film “Logan” yang menceritakan tentang kehidupan Wolverine setelah sudah tidak lagi aktif sebagai anggota X-Men.

Plot cerita yang fokus pada kehidupan Wolverine ini bahkan memperlihatkan bagaimana Wolverine menyelamatkan anaknya, Laura, dan berujung kematiannya.

Aksi dan kekeluargaan yang menjadi ciri khas dari film live-action X-Men dibalut dengan sangat baik hingga membuat penonton terbawa dan tersentuh ke dalam kesedihan ceritanya.

Meski penggemar merasa sedih karena kematian Wolverine yang diperankan oleh Hugh Jackman di film ini, namun Marvel membawa kembali karakternya ke dalam film “Deadpool 3” yang masih berada dalam tahap produksi.

6. “Deadpool” (2016) | IMDb 8/10

Sebagai film R-rated di Marvel, “Deadpool” memang memiliki cerita yang sedikit berbeda dibandingkan film adaptasi Marvel lainnya.

Pasalnya, film ini menunjukkan kisah karakter Wade Wilson yang diperankan oleh Ryan Reynolds dalam perjalanannya melawan kanker hingga akhirnya berubah menjadi Deadpool.

Aksi yang cukup sadis dipertontonkan untuk memperlihatkan karakter anti-hero tersebut membalaskan dendamnya kepada orang-orang yang melakukan eksperimen padanya, hingga kini harus hidup sebagai Deadpool.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kini Marvel sedang memproduksi “Deadpool 3” yang menandakan debut perdana Deadpool di MCU.

7. “X-Men: Days of Future Past” (2014) | IMDb 7.9/10

Masih dari karakter komik Marvel, “X-Men: Days of Future Past” jadi salah satu film Marvel dengan rating IMDb tertinggi.

Film ini bercerita tentang perjuangan anggota X-Men kembali ke masa lalu untuk bisa mengubah masa depan yang lebih baik dalam menghancurkan Sentinel.

Salah satu yang membuat film ini semakin menarik yaitu kehadiran karakter lama seperti Patrick Stewart sebagai Professor X dan Ian McKellen sebagai Erik Lehnsherr.