Charles & Keith gaet artis K-pop virtual untuk promosi platform metaversenya
Jenama aksesori dan alas kaki Charles & Keith melakukan ekspansi ke dunia metaverse melalui dunia virtual pertamanya, CharlesKeithHaus, di platform The Sandbox dan menggandeng artis K-pop Apoki.
Melansir Fashion United (13/3), ternyata artis K-pop virtual tersebut akan muncul di platform itu. Bahkan, penampilan spesial artis K-pop virtual Apoki menjadi sorotan dalam platform tersebut.
Dunia virtual itu diketahui memiliki tampilan yang terinspirasi dari kampanye spring/summer 2023 bertajuk “State of Play” dan dikurasi untuk mencerminkan koleksi terbaru, sesuai dengan color palette domainnya.
Metaverse CharlesKeithHaus berlangsung sejak Senin 13 Maret kemarin sampai 27 Maret mendatang. Selain koleksi, platform metaverse tersebut juga menawarkan gim berupa kuis dan tantangan.
Pengunjung dapat mencari lokasi ruangan rahasia, untuk mendapatkan Petra Curved Shoulder Bag versi digital. Ada pula galeri non-fungible token (NFT) yang memamerkan karya seni terbaru.
Baca juga: Fesyen mewah: Hierarki, sejarah, dan wajahnya yang selalu berubah
Artis K-pop virtual Apoki jadi sorotan utama
Tak heran jika Apoki disorot, pasalnya Apoki akan menampilkan single perdananya pada 2023, yakni “Mood V5”, dengan berbalutkan dress digital dari koleksi terbaru Charles & Keith.
Apoki telah dilatih dengan musik dan tarian K-pop, serta telah dirancang agar dapat mengingatkan konsumen Charles & Keith pada makhluk mirip kelinci yang tinggal di suatu tempat di luar angkasa.
“Apoki merupakan artis virtual asal Korea Selatan yang paling banyak dibicarakan. Ia telah menginspirasi banyak penggemar global untuk mengekspresikan dirinya sendiri,” ujar jenama tersebut dalam keterangan tertulisnya.
Hal tersebut selaras dengan tujuan Charles & Keith untuk memberikan kebahagiaan dan kepercayaan diri pada perempuan untuk bereksperimen dengan fesyen.
Selain itu, terdapat pula pesta rooftop di CharlesKeithHaus yang menampilkan catwalk di mana pengunjung dapat melihat koleksi terbaru jenama ini secara real-time.