Selain “Oppenheimer”, ini 7 rekomendasi film terbaik Cillian Murphy
Nama Cillian Murphy tengah menjadi sorotan beberapa waktu belakangan. Tak heran, pasalnya film terbarunya yang bertajuk “Oppenheimer” segera diluncurkan di layar lebar pada 19 Juli mendatang.
Dalam film tersebut, Murphy akan membintangi karakter utamanya yang bernama J. Robert Oppenheimer dan merupakan seorang ilmuwan nuklir.
Film yang disutradarai oleh Christopher Nolan dan diadaptasi dari novel berjudul “American Prometheus” karya Kai Bird dan Martin J. Sherwin ini mengeksplorasi bagaimana kecemerlangan, keangkuhan, dan dorongan tanpa henti mengubah cara berperang.
Selain “Oppenheimer”, Cillian Murphy juga memiliki deretan film yang tak kalah menarik untuk disaksikan.
Banyak dari film-film terbaiknya yang juga disutradarai oleh Nolan. Melansir Movie Web, berikut ini tujuh rekomendasi film terbaik Cillian Murphy yang harus kamu tonton!
1. “On the Edge” (2001)
“On the Edge” merupakan salah satu film terbaik Cillian Murphy yang mengeksplorasi sikap seorang individu yang berupaya untuk bunuh diri.
Jonathan Breech (dibintangi oleh Murphy) merasakan dirinya tak stabil usai kematian ayahnya yang merupakan pecandu alkohol hingga hendak membunuh dirinya sendiri.
Namun, ia gagal melakukan upaya tersebut dan harus menjalani terapi selama tiga bulan di rumah sakit jiwa, di mana ia bergabung dengan individu lain yang juga memperjuangkan kesehatan mentalnya.
Persatuan yang tercipta kemudian menghasilkan perubahan dalam cara mereka memandang kehidupan serta menghadapinya.
Film ini menggambarkan perjuangan dalam mengatasi penderitaan dengan realisme yang tepat dan optimisme yang tidak terkesan memaksa.
Terlebih, Cillian Murphy menampilkan kekompleksan karakter Breech dengan sangat baik, sehingga menambah kedalaman cerita. Akting sang aktor juga didukung sinematografi yang menawan dan mengharukan.
Baca juga: 7 rekomendasi film bertema multiverse seperti “Across the Spider-Verse”
2. “In the Heart of the Sea” (2015)
Selanjutnya ada film “In the Heart of the Sea” yang tayang pada 2015 silam. Ini merupakan film drama petualangan sejarah yang diangkat dari buku berjudul sama karya Nathaniel Philbrick.
Novel tersebut menceritakan sebuah kapal penangkap ikan paus Amerika bernama Essex yang diserang dan ditenggelamkan oleh paus sperma di Samudra Pasifik Selatan.
Kisah yang diangkat dalam novel ini juga telah menginspirasi novel “Moby-Dick” karya Herman Melville.
Berlatar di musim dingin 1820, “In the Heart of the Sea” fokus pada upaya para kru kapal untuk bertahan hidup di tengah berbagai peristiwa yang terjadi, mulai dari badai, kelaparan, gangguan mental, dan sebagainya.
Murphy memerankan karakter Matthew Joy, salah seorang anggota kru kapal. Untuk membintangi film ini, Murphy harus menurunkan berat badannya hingga 9 kilogram dalam enam minggu!
3. “Anthropoid” (2016)
Rekomendasi film terbaik Cillian Murphy yang berikutnya adalah “Anthropoid”, yang diangkat dari kisah nyata Operasi Anthropoid.
Kisahnya ialah tentang misi nyata pada Perang Dunia II, di mana dua prajurit Ceko yang dibintangi oleh Cillian Murphy dan Jamie Dornan terjun payung ke tanah air mereka yang diduduki Nazi.
Keduanya hendak membunuh Jenderal SS Reinhard Heydrich, orang di balik Final Solution, sebuah rencana untuk menggenosida Yahudi di Eropa.
4. “Peaky Blinders” (2013-2022)
“Peaky Blinders” merupakan drama kriminal Inggris yang berlatar di Birmingham, Inggris. Serial ini mengisahkan kesialan kelompok Peaky Blinders setelah Perang Dunia I.
Serial ini dianggap sebagai salah satu penampilan terbaik Cillian Murphy, di mana ia memerankan karakter Thomas Shelby yang merupakan pemimpin kelompok yang dikenal kejam tersebut.
“Peaky Blinders” membuat para penontonnya terhubung dari awal hingga akhir menonton, terlebih dengan akting memukau sang aktor.
Sebagai informasi, serial ini diangkat dari kelompok asli dengan nama sama, yang aktif di Birmingham pada akhir 1890-an sampai 1910-an.
Pada Januari 2021, kreator “Peaky Blinders” Steven Knight mengonfirmasi bahwa musim keenam merupakan musim terakhir serial ini. Namun, ia juga mengatakan bahwa serial ini akan ditutup dengan sebuah film!
Baca juga: 7 rekomendasi film tentang pelukis tersohor dunia
5. “Inception” (2010)
Kemudian ada “Inception” dalam daftar rekomendasi film terbaik Cillian Murphy, di mana ia disatukan kembali dengan Christopher Nolan.
Film bergenre science-fiction ini juga dibintangi oleh Leonardo DiCaprio sebagai Dom Cobb, seorang pencuri yang memiliki kemampuan langka untuk menelusuri mimpi orang lain dan mengintai pikiran bawah sadarnya.
Cobb mendapatkan tawaran untuk menghapus catatan kriminalnya, tetapi dengan syarat ia harus menanamkan sebuah ide ke alam bawah sadar Robert Fischer yang dibintangi Murphy.
6. “Batman Begins” (2005)
“Batman Begins” adalah film karya Christopher Nolan yang menceritakan asal-usul “The Dark Knight” yang diceritakan dengan menarik.
Dalam film ini, Cillian Murphy berperan sebagai Dr. Jonathan Crane/The Scarecrow.
Ia merupakan psikofarmakologis yang bekerja di Arkham Asylum dan diam-diam menciptakan racun yang menimbulkan rasa takut untuk dikeluarkan di kota Gotham.
Murphy awalnya mengikuti audisi untuk peran Batman, namun sayangnya ia gagal mendapatkan peran tersebut karena jatuh ke tangan Christian Bale.
7. “Dunkirk” (2017)
Epik Perang Dunia II, “Dunkirk” menceritakan misi penyelamatan bersejarah 330.000 tentara sekutu dari pantai Dunkirk.
Cillian Murphy kembali bersatu dengan Christopher Nolan dalam film yang mencengangkan ini. Walau disebut hanya sebagai “Shivering Soldiers”, Murphy berhasil memberikan penampilan luar biasa.
Pasalya, karakternya merupakan seorang prajurit yang mengalami post-traumatic stress disorder (PTSD) usai diselamatkan dari reruntuhan oleh warga sipil Inggris.
Nah, itulah beberapa rekomendasi film terbaik Cillian Murphy yang tak boleh kamu lewatkan sebelum menyaksikan “Oppenheimer” di bioskop pekan mendatang!
Selain ketujuh film di atas, kamu juga bisa menyaksikan film Murphy lainnya, seperti “28 Days Later” (2002), “The Wind That Shakes the Barley” (2006), “A Quiet Place Part II” (2020), ataupun “Sunshine” (2007)!
Baca juga: 7 rekomendasi film Wes Anderson dengan rating tertinggi di IMDb