BLACKPINK dan Lady Gaga diundang untuk tampil di hadapan Joe Biden

BLACKPINK dan Lady Gaga diundang untuk tampil di hadapan Joe Biden.

BLACKPINK kabarnya tengah berdiskusi untuk tampil bersama Lady Gaga dalam acara kepresidenan Korea yang akan digelar di Amerika Serikat (AS).

Keduanya diundang untuk tampil di acara yang mengangkat tema “Celebrating the 70th Anniversary of Korea-U.S”.

Hal tersebut diumumkan oleh seorang perwakilan dari YG Entertainment pada Selasa (28/3) lalu yang mengatakan artisnya ditawarkan untuk datang ke AS.

“BLACKPINK telah ditawarkan untuk tampil bersama Lady Gaga dalam rangka memperingati kunjungan kenegaraan Presiden Yoon Suk-yeol ke Amerika Serikat. Kami sedang mempertimbangkan tawarannya,” ujar perwakilan YG Entertainment, dikutip dari Soompi, Rabu (29/3).

Saat ini, presiden Korea Selatan Yoon Yuk-yeol dijadwalkan untuk berkunjung ke AS pada April mendatang.

Sementara itu, BLACKPINK dijadwalkan untuk tampil di Foro Sol Stadium di Meksiko pada 26 April untuk tur dunianya, yakni “BORN PINK”.

Jadwal tersebut bertepatan dengan jadwal kunjungan makan malam Presiden Yook Suk-yeol dan Presiden AS Joe Biden.

Melansir allkpop, Presiden Yook Suk-yeol rencananya akan hadir bersama sang istri, Kim Gun-hee, yang akan berkunjung ke AS untuk pertama kali dalam 12 tahun.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK umumkan tanggal rilis proyek solo, pecahkan sejumlah rekor

BLACKPINK pernah berkolaborasi dengan Lady Gaga

Sebelumnya pada 2020 lalu, BLACKPINK sudah pernah berkolaborasi dengan Lady Gaga dalam lagu bertajuk “Sour Candy”.

Lagu tersebut merupakan salah satu lagu dalam album keenam Gaga yang berjudul “Chromatica”. Adapun lagu “Sour Candy” debut di Official Singles Chart Inggris dan berhasil menempati urutan ke-17 pada tangga lagu tersebut.

Selain itu, lagu tersebut juga menempati posisi ke-33 di Billboard Hot 100, urutan ke-25 di Billboard Digital Song Sales Chart AS, dan nomor dua di tangga musik Spotify Global Top 50.